Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Inilah KERJA SAMPINGAN di Sekitar Kampus UNNES

Kerja Sampingan Mahasiswa - Berbicara tentang kuliah, pastinya kebanyakan mahasiswa pernah dihadapkan pada masalah keuangan mulai dari uang bulanan yang habis terlalu awal, beasiswa yang tak cair-cair maupun kiriman orang tua yang tak kunjung datang. Semua hal ini berlaku bagi mereka (mahasiswa) yang berasal dari keluarga ekonomi kelas menengah ke bawah atau bagi mereka (mahasiswa) yang mulai belajar mandiri, berusaha untuk tidak lagi meminta kepada orangtua.


Ilustrasi Gambar Kerja Sampingan Mahasiswa
Demi mempertahankan keberlangsungan di perantauan, mereka akan mencurahkan segala usaha mulai dari melakukan penghematan, mencari pinjaman atau sekadar mengurungkan niat membeli sebuah barang yang sekiranya tidak begitu penting.

Hal inilah yang mungkin mendorong sebagian mahasiswa untuk mencari lowongan kerja (loker) yang pas untuk dilakukan sembari tetap kuliah seperti biasanya, atau mungkin juga karena terlalu banyak waktu senggang yang kurang termanfaatkan dengan baik sehingga terfikir untuk bekerja daripada hanya menganggur seusai jam kuliah, hitung-hitung uangnya bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, bisa ditabung ataupun sekadar membayar hutang.

Baca: Contoh Tanaman Hias Kampus UNNES

Sebenarnya jika kita pandai memanfaatkan peluang dan jaringan, banyak sekali pekerjaan yang dapat kita lakukan baik bekerja sebagai anak buah, partner maupun menjalankan usaha sendiri.

Di sekitar Kampus UNNES sendiri kebanyakan mahasiswa yang bekerja sampingan masih cenderung bekerja sebagai pegawai/karyawan, dan masih sedikit mahasiswa yang memulai merintis sebuah usaha sendiri. Alasan utamanya mungkin karena masih kurangnya modal serta skill yang memadai untuk menjalankan usaha.

Berikut beberapa contoh kerja sampingan untuk mahasiswa di area kampus UNNES yang bisa kamu lakukan untuk mengisi waktu kosong jika tidak ada kuliah.

1. Penjaga Toko/Kedai/Gerobak

Salah satu kerja sampingan mahasiswa yang banyak di UNNES adalah penjaga toko/kedai/gerobak. Umumnya dilakukan oleh mereka (mahasiswa) yang perkuliahannya selesai jam 3 sore, sehingga dapat bekerja part-time dari sore sampai tengah malam, tetapi pekerjaan ini kurang efektif bagi mahasiswa yang berorganisasi serta mahasiswa yang dalam seminggu terdapat jam tambahan sore maupun malam misalnya praktikum, observasi dsb.

Perlu diketahui jika kita ingin mencari pekerjaan ini, kita perlu mengatur ulang waktu kita serta memanfaatkan waktu luang sebaik-baiknya agar tidak terjadi tumpang tindih, mana waktu kuliah, bekerja, istirahat dan melakukan kegiatan lainnya. Jika terdapat waktu luang diantara jeda perkuliahan, gunakanlah untuk mengerjakan tugas, mendalami materi maupun untuk istirahat.

Sering-seringlah mencari informasi terupdate tentang lowongan pekerjaan ini melalui grup, sosial media, teman maupun mencari tahu sendiri.

Baca: Alamat Jasa Pengiriman di Dekat UNNES

2. Ngelesi

Ngelesi merupakan salah satu pekerjaan sampingan (part time) untuk mahasiswa dimana kita mengajarkan materi-materi pelajaran sekolah baik untuk anak SD, SMP dan SMA secara private maupun berkelompok. Selain kita mendapatkan penghasilan dari pekerjaan ini, juga mampu mengasah kemampuan kita dari segi pengajaran, pendalaman materi maupun bagaimana cara memahamkan orang lain. Hal ini sangat bermanfaat khususnya bagi mahasiswa dari prodi kependidikan.

Job ngelesi ini bisa kamu dapatkan dengan mencari murid les sendiri ataupun bergabung dengan bimbel. Di sekitar UNNES terdapat beberapa bimbel yang menyediakan jobs ngelesi. Ketik saja di Google dengan kata kunci 'bimbel sekitar UNNES' pasti akan muncul berbagai bimbel lengkap dengan alamat dan Contact Person (CP). Jika berminat mengajar les melalui bimbel, kamu bisa langsung saja mendaftar dan menghubungi contact person yang tersedia di website bimbel tersebut.

Namun kamu perlu tahu kelebihan dan kekurangan mengajar les lewat bimbel. Kelebihannya kamu tidak lagi repot-repot mencari murid les, tinggal menunggu panggilan dari bimbel. Sedangkan kekurangannya gajinya relatif lebih kecil jika dibandingkan dengan mengajar les tanpa lewat bimbel.

3. Jualan Online

Seiring berkembangnya teknologi & informasi membuat semakin banyak inovasi –inovasi yang dapat mempermudah kehidupan manusia contohnya dalam bidang perdagangan, zaman dahulu manusia hanya mengenal sistem barter demi memperoleh sebuah barang yang diinginkan. Kini semua orang yang terjangkau dengan internet bisa dengan mudah membeli sebuah barang melalui laman website, aplikasi berbasis daring tanpa harus pergi langsung ke tempat penjual ( tinggal duduk manis di dalam rumah).


Ilustrasi Jual Beli Online
Berjualan online menjadi pilihan sebagian mahasiswa untuk memperoleh pemasukan, selain karena waktunya yang fleksibel, juga karena berjualan online bisa dilakukan dimana saja bahkan bisa di kampus saat waktu kuliah kosong.

Biasanya mahasiswa yang menggelar lapak online menjual berbagai barang sehari-hari seperti buku, pakaian, kosmetik, alat elektronik, aksesoris dan sebagainya. Dimana mereka memanfaatkan sosial media sebagai sarana untuk mempromosikan barang yang mereka jual.

Baca: SurveyOn, Aplikasi Android Penghasil Uang dan Pulsa?

4. Ojek Online

Beberapa tahun belakangan ini transportasi online telah merebak ke segala penjuru negeri khususnya kota-kota besar di Indonesia. Mulai dari start up kecil hingga start up besar seperti gojek dan grab, sama-sama saling bersaing untuk menguasai pangsa pasar ini.

Sering sekali kita lihat orang berjaket hitam-hijau bersliweran di sekitar kampus mengantarkan penumpang atau orderan ke tempat tujuan. Menjadi seorang ojek online kita harus selalu stand by dengan gadget kita untuk menunggu pesanan serta mencari lokasi penumpang.

Meski masih sedikit mahasiswa yang bekerja sebagai ojek online, tetapi pekerjaan ini cukup menjanjikan dengan waktu kerja yang bisa kita atur sendiri.

5. Asisten Dosen atau Asisten Laboratorium

Asisten dosen atau asisten lab adalah seseorang atau beberapa orang (mahasiswa) yang ditunjuk untuk membantu pekerjaan seorang dosen maupun teknisi laboran dalam mengajar materi-materi perkuliahan baik di kelas maupun di lab.


Gambar Ilustrasi Perkuliahan Oleh AsDos
Tidak mudah untuk mendapatkan posisi ini, mengapa? Karena kita harus memiliki kompetensi yang mumpuni dengan ditompang kemampuan mengajar yang baik, kita juga harus bersaing dengan banyak mahasiswa lain yang sama-sama menginginkan posisi tersebut.

Meskipun gajinya tidak seberapa, tetapi dengan menjadi Aslab/Asdos memberikan modal dan pengalaman berharga yang bermanfaat bagi kita sebelum terjun ke dunia kerja yang sebenarnya.

Di kampus UNNES menjadi Aslab ( Asisten Laboratorium) masih terbatas pada jurusan kuliah, hanya jurusan-jurusan tertentu saja terdapat asiten laboratorium misalnya biologi, fisika, kimia, geografi, teknik dan jurusan lain yang mempunyai MK praktek. Sedangkan untuk Asdos tidak terbatas dengan jurusan tetapi tergantung dosen mata kuliah, apakah dosen membutuhkan tenaga pengajar tambahan atau tidak.

Baca: Berikut Faktor yang Mempengaruhi IP Kamu Coumlode

Demikianlah beberapa kerja sampingan mahasiswa di area sekitar Unnes yang bisa kamu lakukan untuk mengisi waktu luangmu seusai jam kuliah. Apapun pekerjaan yang ingin kita lakukan, pastikanlah kita menjalaninya dengan tekun dan sungguh-sungguh serta senantiasa meminta kepada Yang Mahakuasa selalu memberikan kita kesehatan, kelapangan rizki dan selalu memberkati segala usaha yang kita lakukan.
IMC future
IMC future IMC Future owner dari Blog Salam Pikir. Ngeblog dari tahun 2019 sampai sekarang. Terimakasih sudah berkunjung dan membaca artikel di blog saya ini. Semoga bisa bermanfaat bagi semuanya.

Posting Komentar untuk "Inilah KERJA SAMPINGAN di Sekitar Kampus UNNES"