Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Inilah Progam Studi (Prodi) Baru UNNES


Universitas Negeri Semarang atau UNNES merupakan salah satu kampus ternama di Jawa Tengah. UNNES juga telah menjadi salah satu universitas yang telah mendapat Akreditasi A (Unggul) oleh BAN-PT. Dengan akreditasi baru ini, UNNES siap bersaing dalam penerimaan peserta didik baru tahun ini. Pada penerimaan mahasiswa baru tahun 2019, UNNES akan membuka 68 progam studi untuk jenjang S-1 maupun D-3. Dari 68 progam studi tersebut ada beberapa prodi yang dapat dikatakan masih baru. Diantaranya:

Baca Juga: 

Prodi Ilmu Gizi S-1
Ilustrasi Gambar Ilmu Gizi
Sejak tahun ajaran 2017-2018, UNNES telah mempunyai izin untuk membuka beberapa prodi baru salah satunya adalah Prodi Ilmu Gizi Unnes. Kebutuhan akan ahli gizi yang tinggi di masyarakat, membuat UNNES ingin ikut andil dengan membuka progam studi tersebut. Prodi ini diharapkan akan melahirkan ahli, pakar dan tenaga profesinal dalam bidang gizi. Prodi Ilmu Gizi masuk ke dalam Jurusan Ilmu Kesehatan Masyarakat (IKM) Fakultas Ilmu Keolahragaan. Pada penerimaan tahun ini daya tampung atau kuota Jurusan IKM Prodi Ilmu Gizi UNNES sekitar 40 mahasiswa.

Prodi Sistem Informasi S-1

Prodi baru UNNES ini dibuka sejak tahun ajaran 2018-2019. Dimana Sistem Informasi (SI) dimasukkan ke dalam Jurusan Ilmu Komputer (Ilkom) Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA). Pada penerimaan mahasiswa baru tahun ajaran 2019-2020, kuota atau daya tampung prodi ini juga tidak akan jauh beda dengan tahun sebelumnya.

Baca Juga: 10 Prodi Sepi Peminat SBMPTN UNNES

Prodi Ilmu Lingkungan Unnes S-1

Prodi Ilmu Lingkungan Unnes adalah salah satu prodi jenjang sarjana yang baru dibuka pada penerimaan mahasiswa baru tahun ajaran 2019-2020. Ilmu Lingkungan S-1 Unnes akan masuk ke dalam Jurusan IPA Terpadu Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA). Daya tampung jurusan IPA Terpadu prodi Ilmu Lingkungan pada tahun ini adalah sekitar 40 mahasiswa.

Prodi Farmasi S-1 Unnes


Ilustrasi Farmasi Unnes
Penerimaan mahasiswa baru tahun 2019, juga akan membuka prodi baru yaitu Farmasi unnes. Pembukaan prodi ini dilatarbelakangi kebutuhan tenaga farmasi yang cukup tinggi di rumah sakit umum maupun daerah. Prodi Farmasi Unnes akan masuk ke dalam Jurusan Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA). Dalam pembukaan awal prodi ini menyediakan daya tampung atau kuota sebanyak 40 mahasiswa.

Prodi Teknik Elektro S-1

Teknik Elektro S-1 merupakan salah satu prodi baru yang dibuka oleh UNNES sejak tahun ajaran 2017-2018. Teknik Elektro S-1 digabung dengan Pendidikan Teknik Elektro S-1 ke dalam Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang. Pada penerimaan mahasiswa baru tahun ajaran 2019, Besar kuota atau daya tampung prodi ini tidak akan jauh beda dari daya tampung tahun sebelum-sebelumnya, yaitu sekitar 40 mahasiswa.

Baca Juga: Prodi Sepi Peminat Penerimaan Unsoeed
IMC future
IMC future IMC Future owner dari Blog Salam Pikir. Ngeblog dari tahun 2019 sampai sekarang. Terimakasih sudah berkunjung dan membaca artikel di blog saya ini. Semoga bisa bermanfaat bagi semuanya.

Posting Komentar untuk "Inilah Progam Studi (Prodi) Baru UNNES"