Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara ke Kampus UNNES dari Terminal Ungaran


Assalamu’alaikum. . .  Semoga salam keselamatan selalu meliputi dalam diri kita semua, kali ini ijinkan saya untuk membagikan 3 cara atau opsi jika kamu ingin menuju ke Kampus UNNES melalui Terminal Ungaran. Biasanya jika kamu berasal dari daerah Solo dan sekitarnya atau dari arah Purwokerto, Jogja dan sekitarnya, yang menaiki bis antar kota dan ingin ke Kampus UNNES maka kamu pastinya akan turun di dekat Terminal Ungaran atau kebanyakan orang menyebutnya dengan nama ‘Pojok’. Maka 3 opsi perjalanan dari terminal ungaran ke UNNES ini bisa dijadikan rekomendasi untuk Anda.

Baca Juga: Contoh Tanaman Keras di Kampus UNNES

1. Naik Angkot Hijau/Oranye ke Unnes

Siapa yang tak kenal dengan angkot legendaris ini, pastinya jika kamu kuliah di UNNES maka akan sering melihat angkot hijau ini berseliweran di sekitar kampus. Sudah sejak lama angkot ini beroperasi melayani mahasiswa maupun calon mahasiswa yang ingin menuju ke kampus UNNES. Jika kamu suka naik angkot, maka pilihan yang tepat adalah opsi ini. Selain lebih ramai serta aman dari kejahatan, biasanya juga angkot ini sudah stand by di dekat tempat turun bis (depan Alfamart). Namun terkadang kita juga harus menunngu sampai angkot penuh sebelum angkot berangkat. Tarifnya kurang lebih Rp. 8.000 sampai di UNNES.

2. Naik BRT Trans-Semarang

Berkas:TransSemarang 3rd Corridor Bus.jpg

BRT Trans-Semarang beberapa tahun terakhir ini menjadi salah satu andalan pemerintah Kota Semarang untuk menyediakan fasilitas transportasi bagi masyarakat yang mudah, dan terjangkau untuk semua kalangan. Tarif BRT Trans-Semarang untuk satu kali perjalanan adalah Rp. 3,500 untuk umum dan Rp. 1.000 untuk pelajar dan mahasiwa dengan menunjukkan tanda pengenal, seperti KTM, maupun kartu tanda siswa (kecuali hari sabtu, minggu dan hari libur nasional).

Baca Juga: 2019, Perkiraan Populasi Penduduk Dunia Tahun 2030 dan 2050

Kalau kamu ingin mencoba naik Bus BRT ke UNNES, maka setelah turun di ‘pojok’ kamu harus menyebrang jalan dan menuju Halte Terminal Ungaran. Setelah membeli tiket, tidak perlu membutuhkan waktu lama biasanya bis akan langsung berangkat. Agar sampai di UNNES kamu selanjutnya harus berhenti (transit) di Halte BRT Papandayan (kagok) ataupun Halte Elizabeth. Kemudian menunggu bis BRT yang menuju ke arah UNNES. Perlu diingat kamu membutuhkan waktu satu jam atau bahkan sampai 2 jam untuk sampai di UNNES.

3. Naik Transportasi Online

Buat kamu yang katanya anak milenial dan tak mau ribet, pastinya tidak bisa terlepas dari sesuatu berbasis daring. Contohnya dalam berbelanja kamu pastinya akan menggunakan situs/aplikasi untuk menjual atau membeli suatu barang. Sama halnya jika kamu ingin ke Kampus UNNES kamu juga bisa menggunakan aplikasi daring tersebut. Salah satu keuntungan menggunakan transportasi online adalah waktu perjalanan menjadi lebih singkat, meskipun kamu perlu mengeluarkan uang lebih banyak daripada transportasi lainnya.

Baca Juga: Jurusan di UNNES yang Sepi Peminat

Mungkin cukup sekian, terima kasih telah berkunjung ke blog kami ini, semoga informasi ini bisa menjadi manfaat untuk semuanya.
IMC future
IMC future IMC Future owner dari Blog Salam Pikir. Ngeblog dari tahun 2019 sampai sekarang. Terimakasih sudah berkunjung dan membaca artikel di blog saya ini. Semoga bisa bermanfaat bagi semuanya.

Posting Komentar untuk "Cara ke Kampus UNNES dari Terminal Ungaran"