Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

CONTOH TANAMAN KERAS: KAMPUS UNNES

A.    PENGERTIAN TANAMAN KERAS
Apa itu tanaman keras? Apa saja contoh tanaman keras? Tanaman keras adalah tumbuhan  menahun (bersifat tahunan atau prennial) yang mempunyai batang kayu dengan tekstur keras (jenis pohon keras), memiliki masa guna hingga mencapai 20 tahun atau lebih, umumnya sering dimanfaatkan hasil kayunya baik sebagai bahan bangunan, kayu bakar maupun perabotan/peralatan sehari-hari. Banyak sekali macam jenis tanaman keras, bahkan beberapa contoh tanaman keras disebut juga dengan tanaman perkebunan baik yang dibudidayakan untuk diambil buah, getah, daun atau bagian lain tanaman yang sekiranya mempunyai nilai jual, seperti karet, cokelat, jati, kayu putih dan lain sebagainya. Dalam kegiatan bakti sosial PKK sering mengunakan berbagai jenis tanaman keras dianttaranya : jambu, cemara, akasia, alpukat, jeruk dan lain-lain.

    Tanaman keras adalah tanaman perennial, yang berarti mereka hidup lebih dari dua tahun. Mereka biasanya memiliki siklus hidup yang panjang dan dapat terus tumbuh dan berkembang selama beberapa tahun atau bahkan beberapa dekade. Berikut ini beberapa contoh tanaman keras. simaklah penjelasan contoh tanaman keras dan klasifikasi yaitu :

Baca: Kumpulan Klasifikasi Berbagai Jenis Tanaman Lengkap
B.   CONTOH TANAMAN KERAS
1.      Mahoni
Contoh Gambar Tanaman Keras Mahoni
Mahoni adalah salah satu jenis tanaman keras (pohon) yang berasal dari daerah tropis, Hindia Barat. Tumbuhan ini biasanya dapat tumbuh liar di berbagai hutan jati, pinggir pantai dan pinggiran jalan sebagai pohon peneduh. Budidaya tanaman keras jenis ini sudah cukup banyak dilakukan oleh beberapa perusaahan perkebunan
Tumbuhan ini dalam sistematika  taksonominya bisa diklasifikasikan sebagai berikut.
Klasifikasi pohon keras mahoni
Kingdom : Plantae ( Tumbuhan )
Subkingdom : Tracheobionta ( Tumbuhan berpembuluh )
Super Divisi : Spermatophyta ( Menghasilkan biji )
Divisi : Magnoliophyta ( Tumbuhan berbunga )
Kelas : Magnoliopsida ( berkeping dua/ dikotil )
Sub kelas : Rosidae
Ordo : Sapindales
Famili Meliaceae
Genus : Swietenia
Spesies : Swietenia mahagoni  ( L ). Jacq
Manfaat :
·         Tanaman ini dapat menyerap polusi udara dan juga membantu menyimpan air dengan baik.
·     Tanaman ini juga salah satu tanaman herbal yang bisa mengatasi dan mengobati berbagai penyakit seperti : melancarkan peredaran darah, menurunkan atau mengurangi kolesterol, meningkatkan kekebalan tubuh dan juga lainnya.

Baca Juga : Penjelasan dan Klasifikasi Tanaman Jagung

2.    Kemuning
Tanaman Keras Kemuning
Tanaman kemuning adalah tanaman semak kecil yang sering kita jumpai disekitar kita. Tanaman kemuning ini dapat kita temui di halaman depan rumah. Nama latin tanaman kemuning adalah Murraya paniculata L. Jack. Sedangkan dalam bahasa inggris tanaman kemuning memiliki nama Orange jessamine. Ciri-ciri tanaman kemuning memiliki daun yang kecil, buah kecil yang berbentuk bulat berwarna merah ketika sudah matang dan memiliki bau yang khas mirip tanaman jeruk. Tanaman kemuning merupakan kebarabat dekat dari tanaman jeruk. Kegunaan dan fungsi tanaman kemuning bagi sebagian masyarakat digunakan sebagai tanaman hias depan rumah karena tanaman kemuning memiliki bau yang khas. Tanaman kemuning ini di tanam di tanah dan juga di dalam pot yang mana tanaman kemuning ini bisa juga dijadikan tanaman bonsai karena ukuran daun dan batangnya yang kecil. Tanaman kemuning ini juga memiliki  manfaat dan khasiat untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit yang ada ditubuh.

Klasifikasi Tanaman Kemuning
Kingdom: Plantae (Tumbuhan)
Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas: Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas: Rosidae
Ordo: Sapindales
Famili: Rutaceae (suku jeruk-jerukan)
Genus: Murraya
Spesies: Murraya paniculata L. Jack
Manfaat Tanaman Kemuning
·         Tanaman kemuning dapat menyembuhkan sakit radang saluran napas (bronkhitis).
·         Tanaman kemuning sebagai obat sakit gigi.
·         Tanaman kemuning untuk mengobati 
·        Tanaman kemuning dapat menurunkan lemak dalam tubuh
·         Tanaman kemuning digunakan untuk nyeri tukak (ulkus).
·         Tanaman kemuning untuk obat memar akibat berbenturan dan luka terbuka pada kulit.
·         Tanaman kemuning berkhasiat sebagai rematik.
·         Tanaman kemuning bermanfaat sebagai obat keseleo.
·         Tanaman kemuning sebagai obat penyakit digigit serangga dan ular.
·         Tanaman kemuning digunakan untuk mengobati penyakit eksim, bisul, dan koreng.
·         Tanaman kemuning mengobati sakit epidemik encephalitis B.

3.    Nangka 
Source: foto pribadi
Nangka atau dalam bahasa latin Artocarpus heterophyllus  merupakan sejenis pohon buah dari suku Moraceae. Pohon nangka dapat mencapai tinggi 20 meter hingga 30 meter, batangnya berbentuk bulat silindris dan berdiameter kira-kira 1 meter. Tampilan pohonnya umumnya padat lebat, dan membulat apabila ditanam di tempat terbuka. Semua bagian pohonnya jika terluka atau dilukai akan mengeluarkan getah putih. Buahnya berbentuk gelondong memanjang dan panjangnya bisa mencapai 100 cm dengan duri pendek yang lunak di sisi luarnya. Sedangkan buahnya kuning keemasan yang merupakan perkembangan dari tenda bunga dan apabila sudah matang buahnya akan memiliki bau harum yang sangat menyengat dengan biji bulat lonjong.

Klasifikasi ilmiah nangka
Kerajaan: Plantae
Divisi: Magnoliophyta
Kelas: Magnoliopsida
Ordo: Rosales
Famili: Moraceae
Genus: Artocarpus
Spesies: A. heterophyllus
Manfaat Buah nangka
·      Dapat dijadikan Sumber Energi
·      Dapat mencegah penyakit jantung
·      Dapat mencegah Anemia
·      Dapat menjaga kesehatan kelenjar tiroid
·      Dapat menjadi obat Asma
·      Dapat Menjaga kesehatan tulang
·      Dapat menjadi makanan pencegah Kanker serta penuaan dini
·      Dapat menjadi Obat Borok dan Gangguan Pencernaan
·      Dapat menjaga Kesehatan Kulit dan Mata

4.     Cemara Nortfolk
source: foto pribadi
Dalam bahasa Latin Cemara Norfolk disebut dengan nama Araucaria heteropylla (Salisb.) Franco, masuk ke dalam famili Araucariaceae; tanaman ini adalah tanaman asli Kepulauan Norfolk, Selandia Baru. Di negara kita pohon ini sering disebut Cemara Norfolk.
Araucaria merupakan pohon besar dengan batang tegak yang dapat mencapai tinggi 30–80 m. Cabang horizontal tumbuh dalam gelungan dan ditutupi daun yang kasar atau mirip jarum. Dimana Araucaria terdapat spesies yang berdaun seperti jarum serta berdaun panjang dengan lebar di tengah, beberapa saling tumpang-tindih, spesies lain juga ada yang mempunyai daun lebar pipih, dan tumpang tindih.
Araucaria umumnya dioecus yaitu berada terpisah antara runjung jantan dan betina, namun ada juga yang monoecious. Runjung betina bentuknya bulat mempunyai beragam ukuran setiap spesies dari yang berdiameter 7–25 cm, biasanya berada di bagian atas pohon. dimana dalam satu runjung terdapat 80-200 biji besar. Runjung jantan biasanya berbentuk silindris, dan mempunyai panjang sekitar 4–10 cm dan lebarnya 1,5–5 cm.  


Klasifikasi ilmiah Cemara Nortfolk
Kingdom: Plantae
Subkingdom: Tracheobionta
Divisi: Coniferophyta
Kelas: Pinopsida
Ordo: Pinales
Famili: Araucariaceae
Genus: Araucaria
Species: Araucaria heterophylla

Manfaat

Jenis tanaman Araucaria termasuk Pohon cemara Nortfolk sering digunakan sebagai tanaman untuk pembuatan taman. Tanaman Araucaria juga menghasilkan resin yang dapat digunakan untuk bahan-bahan kosmetika. Kayunya dimanfaatkan sebagai kayu bakar, tetapi jenis ini sangat cepat terbakar sehingga bara api akan menjadi lebih cepat habis

5.                 5.     Damar
source: foto pribadi
Pohon damar denagn nama lathin Agathis dammara (Lamb.) Rich. merupakan pohon yang masuk kedalam jenis Gymnospermae dan termasuk tanaman asli dari Indonesia. 
tanaman ini tersebar di Kep. Maluku, Sulawesi sampai ke Pulau Palawan dan Samar di Filipina. Di Pulau Jawa, tanaman ini ditanam untuk diambil getah yang dapat dijadikan kopal.
Pohon yang tingginya dapat mencapai 65m; berbatang bulat silindris dengan diameter yang mencapai lebih dari 1,5 m. tampilan kayunya berwarna abu-abu dan agak kemerahan, jika dikelupas. Pohon Damar dapat tumbuh di dataran rendah hingga dataratan yang mempunyai tinggi sekitar 1.200 m dpl. Di Pulau Jawa umumnya ditanam di pegunungan.
Taksonomi:
Taksonomi Agathis sampai sekarang masih belum jelas. Sejauh ini pohon damar dimasukkan kedalam A. celebica, juga dipisah dari taksonomi A. alba . Dahulu, jenis-jenis ini dimasukkan kedalam taksonomi yang sama. Namun ada juga pakar yang menganggap jenis-jenis spesies tersebut berbeda.
Manfaat
·     Menghasikan resin yang dapat diolah menjadi kopal. Resin merupakan getah yang keluar jika kulit atau kayunya terluka. Cara memperolehnya bisa menggunakan teknik sadapan atu dengan teknik galian.
·     Dijadikan pohon nias di taman.
·     Sebagai peneduh taman serta tepi jalan. 

Masih banyak jenis tanaman keras, karena tanaman keras mencakup berbagai jenis tanaman, termasuk pohon, semak, dan liana. Tanaman keras sering digunakan dalam desain lanskap karena mereka memberikan struktur dan kestabilan sepanjang tahun, serta menawarkan berbagai tekstur dan warna melalui daun, bunga, dan buah-buahan mereka.
IMC future
IMC future IMC Future owner dari Blog Salam Pikir. Ngeblog dari tahun 2019 sampai sekarang. Terimakasih sudah berkunjung dan membaca artikel di blog saya ini. Semoga bisa bermanfaat bagi semuanya.

Posting Komentar untuk "CONTOH TANAMAN KERAS: KAMPUS UNNES"